Ustaz Hanan Attaki, Milenial, Youtuber, Ceramah Seru dan Ditolak di Tegal

Ustaz Hanan Attaki, Milenial, Youtuber, Ceramah Seru dan Ditolak di Tegal

TEGAL-Ceramah Ustaz Hanan Attaki secara mendadak dibatalkan yang rencananya dijadwalkan hari Minggu (7/7) pukul 12.30 WIB di Hotel Bahari Inn, Tegal, Jawa Tengah. Pembatalan ini dilakukan secara sepihak oleh Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Tegal dengan alasan tidak setuju pengisi ceramahnya Ustaz Hanan Attaki. Padahal seluruh peserta dan pembicara lainnya sudah datang ke lokasi. Awalnya Hanan Attaki akan membahas tentang “Menjemput Keajaiban Dalam Ujian”. \"\" Belakangan sosok ustaz yang satu ini ramai di sosial media karena tengah menjadi ‘idola’ ustaz kaum milenial. Begini profilnya: Tentang Hanan Attaki Tengku Hanan Attaki atau lebih dikenal Ustaz Hanan Attaki kini berusia 38 tahun. Ia lahir di Aceh pada 31 Desember 1981. Sejak kecil, ia sudahsering berkegiatan keagamaan terutama yang berkaitan dengan kitab suci Al Quran. Saat masih SD ia pernah menang dalam lomba Musabaqah Tilawatil Quran di Aceh. Kemudian ia mondok di Pesantren Ruhul Islam. Kuliah di Aceh Setelah keluar dari pondok, ia kemudian mendapat beasiswa ke Universitas Al Azhar Kairo, Mesir. Ia mengambil program Studi Tafsir Al Quran di Fakultas Ushuluddin. Saat kuliah ustaz yang terkenal dengan kajian kekiniannya ini dulunya sangat mandiri, bahkan ia pernah usaha bakso, dan katering. Dekat Dengan Milenial Ustaz Hanan terbilang penceramah gaul ini yang bisa mendekatkan generasi milenial karena gaya ceramahnya yang asik dan simple. Style nya pun kekinian, ia sering menggunakan kaos dengan kemeja flanelnya, juga kupluk dan snapback yang sering ia gunakan. Pakaian yang sering ia gunakan ini sering di pakai untuk berceramah. Gaya nya nyentrik dan beda dengan penceramah lainnya. https://twitter.com/MardaniAliSera/status/1148014213769547779  Isi Ceramahnya Seru! Isi ceramah ustad Hanan Attaki terkenal dengan ringan dan mudah ditangkap oleh anak Milenial. Isi ceramahnya tentang rezeki, niat, doa, kesabaran, dan jodoh. Banyak tema menarik dengan bahasa yang dimengerti anak milenial. Youtuber Profesi yang disukai anak milenial adalah menjadi influencer. Ustaz Hanan Attaki pun menabur kebaikan melalui YouTube chanel nya. Dengan jumlah subscribe 504.358, ini menjadi influencer anak muda muslim jaman now. Selain banyak video ceramah, ada juga vlog traveling maupun keseharian yang diselipi nilai-nilai Islam. Sementara saat penolakan penceramah yang diisi Ustaz Hanan Attaki, GP Ansor memiliki alasan bahwa isi ceramah Hanan Attaki banyak yang kontroversial. Misalnya, kata Imam, dia pernah menyebut Nabi Musa as adalah ‘premannya’ para nabi. “Itu kan tidak baik disampaikan dalam pengajian. Apalagi kepada generasi penerus kita yang masih awam terhadap agama,” ungkapnya. GP Ansor memberikan surat resmi saat itu untuk secara mendadak tidak memberikan ruang Ustaz Hanan Attaki mengisi ceramah yang bertajuk “Sharing Time” itu. https://youtu.be/t-jOk-pji2M

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: